NURTURING INDONESIA’S COMMODITY

OPERASI DPM

NURTURING INDONESIA’S COMMODITY

KOMODITAS TRADING

 

INFRASTRUKTUR

 

LOGISTIK

Daniprisma pada awalnya didirikan sebagai operating company yang bertujuan untuk membantu perkembangan pertanian Indonesia dengan cara membeli langsung hasil pertanian dari petani yang kemudian didistribusikan ke pasar lokal dan internasional.

Seiring berkembangnya bisnis, pada tahun 1994 PT Dani Prisma Mitra menjadi holding company berbagai jenis usaha dan industri yang bervariasi.

Selain sebagai holding company di berbagai industri, PT Dani Prisma Mitra juga secara langsung mengembangkan dan berinvestasi sejalan dengan program pemerintah yang telah ditetapkan dari waktu ke waktu, untuk menunjang kesejahteraan perekonomian rakyat, serta berdampak positif bagi lingkungan di sekitar lokasi Daniprisma. Sejak berdiri, Daniprisma selalu fokus membantu membangun Indonesia melalui pembangunan dan investasi di bidang pertanian (perdagangan komoditas pertanian).

Sekarang selain pertanian, Operasi Daniprisma telah berkembang lebih luas dengan melakukan beberapa investasi langsung utama di industri infrastruktur dan logistik. Kami berharap investasi ini mempercepat dan membantu program pemerintah saat ini, yang fokus pada industri.

Grup Daniprisma akan terus berkembang dan selalu melihat semua peluang di masa depan bersama mitra kami untuk dapat bersama-sama membentuk korporasi yang berdampak positif pada semua unit bisnis yang kami jalani.